HUJAN DI KOTA KOMBA, PUISI CINTA YANG MENGGENANG🌨
oleh: #roberjemali
Hari ini rintik tak bersahabat
Kota kecil nan mungil ini jadi reporter genangan
Sorak di atas genteng tak karuan turun
Ingin sekali-kali keluar jendela tuk menitip doa
Terhalang biji hujan yang jatuh di pangkuan
Ingin kaki beranjak tuk melihat
Terhalang mata kaki di injak orang
Komba yang ramai kini sunyi
Komba yang girang kini hilang
Komba yang kering kini merinding
Aku di dalam pondok kecil ini, merindik
Tak kala jernih air hujan yang muak
Kota tak lagi membunyikan nada,
Hanya rintik yang berkutik
Kota Komba hilang kegagahan,
Tinggal hanya kabut nan air genang,
Kota Komba hilang jabatan,
Tinggal hanya gaji menagih rindu
Sorak bersuara keras di atas atap,
Semakin membawa arus pada selok
Orang-orang berpindah pada halaman rumah orang
Tak lupa titipkan segala sesal pada air resap
Hingga ia hilang pada pandangan
Titip pula cita dan harapan,
Agar ia kembali nanti di kota lain.
.....
KombaHujan🌨
__HanyaHujan,BukanKenangan✍️
Komentar
Posting Komentar